Inflasi Tinggi Akhir 2024, Program GPM 2025 Hadir Sebagai Pengendali

Wartawan Iyus Firdaus

Pelitasukabumi.id – Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji mengatakan, pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) 2025 semata-mata untuk mengendalikan tingginya angka inflasi yang terjadi di penghujung akhir tahun lalu.

Demikian disampaikan Kusmana saat meninjau pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Lapang Renyah Kelurahan Tipar, Senin (20/1/2025) pagi.

Hadir mendampingi Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Hj. Nuraeni Komarudin, Kepala Dinas DKP3 Camat Citamiang, serta para lurah se-Kecamatan Citamiang.

Baca Juga :  Pj Sekda Harus Memenuhi Kualifikasi ASN Senior dan Berpengalaman, Siapa Layak?

“Kegiatan GPM bulan januari 2025 memiliki tujuan, mengendalikan dampak inflasi di Kota Sukabumi di akhir tahun 2024,” ujarnya.

Pengendalian inflasi pangan (volatile food) di kota sukabumi lanjut dia gencar dilakukan jelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) 2025.

Masih kata Kusmana, GPM merupakan upaya pemerintah untuk mempermudah masyarakat memperoleh bahan pangan, dengan harga terjangkau dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga serta pengendalian inflasi pangan. UM

Bagikan Pelitasukabumi.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Punten Teu Kenging Copas nya, Mangga hubungin IT Pelitasukabumi.id 081563116193