Pj Wali Kota: Momentum Idul Adha Persentase Keikhlasan yang Sempurna

Wartawan Ikram
Editor Nabil

Pelitasukabumi.id – Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji atau biasa di panggil Kang Tutus, mengatakan, masyarakat harus mengambil hikmah dan pesan dari Ibadah Haji dan Qurban.

Selain itu dia mengajak warga menjadikan momentum Idul Adha sebagai persentase Keikhlasan yang Sempurna. Hal itu dikatakan Kusmana usai mengikuti Salat Idul Adha 1445 H, di Lapangan Merdeka Kota Sukabumi, Senin (17/6/2024).

“Momentum Hari Raya Idul Adha ini sebagai persentase keikhlasan yang sempurna dengan berqurban,” ujarnya.

Baca Juga :  Selenggarakan Pelayanan Publik yang Prima, Kementerian ATR/BPN Raih Dua Penghargaan dari Kementerian PAN-RB

Maka muliakanlah saudara-saudara kita dengan cara berqurban dan saling berbagi, hilangkan perbedaan di antara kita, serta tingkatkan kualitas diri, sehingga bisa berguna bagi orang di sekitar kita, tambahnya.

Hematnya, ibadah haji dan kurban harus diaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari menuju masyarakat Kota Sukabumi yang maju, makmur, dan semakin sejahtera, lahir dan batin.

Bagikan Pelitasukabumi.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *