Wartawan Ikram
Editor Nabil
Pelitasukabumi.id- Kegiatan Pelatihan Vokasi Pengolahan Pangan Angkatan II bagi wirausahawan baru memiliki empat tujuan yaitu mendata pelaku usaha baru, meningkatkan SDM, dan menambah pengetahuan teoritis serta praktis bagi para wirausahawan baru.
Hal itu disampaikan Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji saat membuka kegiatan tersebut di Hotel Balcony pada Rabu (19/6/2024). Acara yang dihadiri 50 orang peserta itu diinisiasi Diskumindag Kota Sukabumi.
“Semua alam rangka mendukung program prioritas pembangunan berkelanjutan yang fokus pada sektor jasa dan perdagangan serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam bidang pengolahan pangan,” ujarnya.
Dalam laporannya, Kepala Diskumindag, Agus Wawan Gunawan, menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu model pengembangan UMKM dan kewirausahaan masyarakat yang dilakukan melalui praktik langsung.