Perubahan Status Perumda BPR Sukabumi Jadi Perseroda Disetujui DPRD

Wartawan Agus Setiawan
Redaktur Nabil

Pelitasukabumi.id – DPRD Kabupaten Sukabumi bersama Pemerintah Daerah resmi menyetujui perubahan status dan nomenklatur Perumda BPR Sukabumi menjadi Perseroan Daerah (Perseroda) dengan nama PT Bank Perekonomian Rakyat Sukabumi.

Keputusan tersebut ditetapkan dalam rapat paripurna DPRD yang digelar Rabu (21/5/2025) di Gedung Jajaway, Palabuhanratu, ditandai dengan penandatanganan berita acara persetujuan bersama.

Ketua DPRD Budi Azhar Mutawali menjelaskan, selain pengambilan keputusan Raperda BPR menjadi Perseroda, rapat juga membahas perubahan Propemperda 2025.

Berikutnya, bupati menyampaikan jawaban atas pandangan umum fraksi-fraksi terkait Raperda Dana Cadangan Pilkada 2029, serta penyampaian nota pengantar Raperda RPJMD Kabupaten Sukabumi 2025–2029.

“Pansus untuk pembahasan dana cadangan Pilkada 2029 juga sudah dibentuk,” katanya.

Bupati Asep Japar menegaskan bahwa setelah pengesahan, pihaknya akan menyampaikan hasilnya ke Gubernur untuk proses registrasi. Ia berharap perubahan ini dapat memperkuat peran BPR dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Baca Juga :  Ini Pesan Sekda Ade di Acara Apel Pagi Awal Tahun 2025

“Perubahan status ini dilakukan sebagai upaya penyesuaian regulasi dan peningkatan kinerja kelembagaan, mengingat bentuk Perseroda memberikan fleksibilitas yang lebih tinggi dalam pengembangan usaha, kerja sama bisnis, dan akses permodalan,” ujarnya.

Dengan menjadi Perseroda ujarnya, BPR Sukabumi diharapkan lebih kompetitif dan profesional dalam memberikan layanan keuangan, khususnya kepada pelaku UMKM, serta turut mendorong inklusi keuangan di wilayah Kabupaten Sukabumi.

DPRD berharap proses transisi kelembagaan ini dapat berjalan lancar dan akuntabel, seiring dengan pengawasan yang ketat agar transformasi kelembagaan ini benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Bagikan Pelitasukabumi.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Punten Teu Kenging Copas nya, Mangga hubungin IT Pelitasukabumi.id 081563116193