IKA SMANTI Dorong Program Sosial “Nyaah ka Adi” untuk Dukung Siswa dan Guru

‎Wartawan Iyus Firdaus

Pelitasukabumi.id – Ikatan Keluarga Alumni SMA Negeri 3 Sukabumi (IKA SMANTI) terus memperkuat program sosial bertajuk “Nyaah ka Adi” sebagai wujud kepedulian terhadap siswa SMANTI yang membutuhkan.

‎Program ini terlihat nyata dalam reuni akbar alumni SMANTI angkatan 1991 yang digelar pada 20 September 2025 di Aula SMANTI.

Dalam kegiatan tersebut, alumni menyalurkan bantuan berupa uang pembinaan, sarana prasarana penunjang sekolah, serta “kadedeuh” untuk para guru.

‎Salah satu penerima bantuan adalah siswa yang akan mewakili sekolah dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) di Kota Malang, Jawa Timur, awal Oktober 2025.

‎Ketua Umum IKA SMANTI, Novel Fajar Ristawan, menegaskan bahwa bantuan ini merupakan amanah alumni untuk mendukung prestasi akademik sekaligus meringankan kebutuhan siswa.

‎“Alhamdulillah, hari ini kami menyalurkan dukungan bagi siswa berprestasi, khususnya yang akan mengikuti OSN. Penerimanya dipilih langsung oleh pihak sekolah,” ujar Novel.

‎Ia menambahkan, program “Nyaah ka Adi” merupakan inisiatif baru pengurus IKA SMANTI periode 2025 dan akan dijalankan secara berkelanjutan, baik di sekolah maupun pada setiap kegiatan reuni.

‎Ketua panitia reuni, Wildan Maulana, menyebut kegiatan ini memberi dampak positif karena menjadi sarana alumni untuk berkontribusi secara nyata. “Siswa dan guru menyambut baik bantuan ini karena bisa membantu kelancaran kegiatan sekolah,” ujarnya.

‎Wildan berharap program tersebut terus berkesinambungan agar bantuan alumni tepat sasaran dan membawa manfaat jangka panjang.

‎Selain membantu siswa berprestasi, program ini juga diarahkan untuk memberikan dukungan bagi siswa yang menghadapi keterbatasan ekonomi.

‎Bantuan disalurkan melalui koordinasi dengan pihak sekolah agar benar-benar sampai kepada mereka yang membutuhkan dan sesuai dengan prioritas yang ditetapkan.

‎IKA SMANTI juga mengajak angkatan lain untuk ikut terlibat aktif dalam program ini.

‎Dengan semakin banyaknya alumni yang berkontribusi, diharapkan dukungan yang diberikan akan lebih besar dampaknya bagi siswa dan guru, sekaligus memperkuat ikatan kekeluargaan antaralumni SMANTI.

Bagikan Pelitasukabumi.id
Baca Juga :  Pemkot Sukabumi Galakkan Aksi Bersih-Bersih Peringati Hari Peduli Sampah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Punten Teu Kenging Copas nya, Mangga hubungin IT Pelitasukabumi.id 081563116193