Wabup Sebut Prakerin Mensinergikan Kebutuhan Sekolah dan Tuntutan Dunia Usaha

Wartawan Usep Mulyana

Pelitasukabumi.id – Wakil Bupati Sukabumi, H. Andreas menyatakan bahwa Praktik Kerja Industri (Prakerin) bertujuan untuk mensinergikan antara kebutuhan sekolah dan tuntutan dunia usaha atau industri.

Demikian disampaikan wabup saat melepas Siswa Prakerin (Praktik Kerja Industri) dan Launching Program SMK Go Global SMK Ma’arif NU Al-Fathonah.

Kegiatan tersebut dihelat di Edhotel Grahadi, Gunungguruh, Senin (5/1/2026). Prakerin merupakan salah satu elemen krusial dalam sistem pendidikan vokasi,” jelasnya.

Dia juga mengapresiasi atas diluncurkannya
Program SMK Go Global oleh SMK Ma,arif Nu Al Fathonah.

Bukan hanya itu Prakerin merupakan langkah strategis dalam proses pembentukan Kompetensi dan Profesional.

“Melalui Prakerin para siswa akan belajar langsung di dunia kerja yang sesungguhnya, mengasah keterampilan, disiplin, etos kerja,” ungkapnya.

Berdasarkan potensi itu, Pemkab Sukabumi tentunya mendukung sekaligus berharap prakerin menjadi pengalaman berharga bagi para siswa dalam mempersiapkan diri menuju dunia kerja yang semakin kompetitif

Baca Juga :  ‎Wabup Optimis Destinasi Wisata Desa Girijaya Gebyarnya Makin Mendunia

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Ma’arif Nu Al-Fathonah. H. Ridwan Subagya menyampaikan bahwa Pelepasan Siswa Prakerin rutin dilaksanakan tiap tahun dan tahun ini siswa yang ikut serta berjumlah 97 orang.

Adapun Lounching SMK Go Global adalah Program baru dari Kementrian PM dalam penyiapan tenaga kerja Profesional

“Artinya siswa SMK menjadi tenaga profesional dan trampil hingga didorong untuk bisa bekerja ke luar negeri seperti, Jepang, Korea,China, dan Jerman” terangnya.

Selanjutnya dilakukan Penyematan Tanda Peserta Siswa Prakerin SMK Ma’arif Nu Al-Fathonah oleh Wakil Bupati Sukabumi secara Simbolis kepada 3 orang siswa.

Serta Penyerahan Plakat dari Kepala Sekolah SMK Ma’arif Nu Al-Fathonah Wakil Bupati Sukabumi

Hadir Pada acara tersebut Anggota Komisi IX DPR RI, Para Kepala Perangkat Daerah, unsur BJB, BPR Sukabumi dan undangan lainnya.

Bagikan Pelitasukabumi.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Punten Teu Kenging Copas nya, Mangga hubungin IT Pelitasukabumi.id 081563116193